Laba Bersih TRGU Melesat 320% Hingga Kuartal III-2022

bnigriyaexpo.com – Emiten produsen tepung olahan gandum, PT Cerestar Indonesia (TRGU) meraih laba bersih sekitar Rp72,48 miliar hingga akhir kuartal III-2022. Realisasi tersebut tumbuh 320% dibandingkan dengan laba bersih di periode yang sama tahun lalu.

“Pencapaian laba bersih yang telah jauh melampui target sepanjang tahun 2022 ini, menunjukkan betapa kami sangat serius bekerja untuk memenuhi target yang sudah ditetapkan. Semoga hasil kinerja perseroan ini akan semakin meyakinkan para investor bahwa TRGU adalah perusahaan yang prospektif dan dikelola secara serius oleh team manajemen yang bisa diandalkan,” kata Direktur Utama Cerestar Indonesia, Indra Irawan

Di sisi lain. penjualan perseroan pada periode ini tercatat sebesar Rp2,55 triliun atau turun tipis 2% dari Rp 2,61 triliun pada periode yang sama tahun lalu. Indra mengungkapkan kenaikan harga bahan baku gandum serta kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) ytelah sedikit mempengaruhi penjualan perusahaan pada kuartal III tahun ini.

Namun demikian, perseroan sebaliknya berhasil menurunkan beban pokok penjualan sebanyak 7% menjadi Rp2,26 triliun dari Rp2,42 triliun sehingga membukukan lonjakan laba bersih.

Perusahaan mencatatkan aset sebesar Rp2,64 triliun pada 30 September 2022, meningkat dari Rp1,98 triliun pada 31 Desember 2021. Untuk lebih memacu pendapatan, TRGU saat ini sedang menyiapkan pengembangan bisnis penjualan bahan pakan ternak dengan membangun fasilitas gudang dan pengemasan bahan pakan ternak di daerah Cilegon, yang diharapkan bisa beroperasi secara komersial pada kuartal II 2023.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!